Tips Diet Mengecilkan Perut Agar Sixpack
Perut sixpack menjadi keinginan sebagian besar pria, sebab perut buncit kadang tidak terlihat menarik dan kerap mengganggu penampilan. Pembentukan perut sixpack lebih menekankan pada pembentukan otot perut dan membutuhkan latihan yang rutin serta pola makan yang sesuai, sebab nutrisi yang diterima oleh tubuh sangat berperan dalam membentuk perut sixpack. Berikut ini tips diet mengecilkan perut agar sixpack yang bisa anda ikuti. Baca : Tips Cepat Kurus Secara alami
Meningkatkan metabolisme tubuh
Salah satu cara untuk membuat perut menjadi sixpack adalah dengan meningkatkan metabolisme tubuh. Anda dapat melakukannya pada pola makan anda, seperti mengurangi porsi makan menjadi 5-6 porsi kecil setiap hari.
Diet bukan berarti makan terlalu sedikit
Makan terlalu sedikit justru akan membuat otot menyusut. Namun juga jangan memakan terlalu banyak, sebab lapisan lemak akan menutupi otot anda. Yang terpenting, makanan ideal bagi pembentukan otot adalah makanan yang mengandung protein tinggi, rendah lemak serta rendah karbohidrat. Kurangi makanan gorengan, makan masakan yang direbus atau dikukus.
Hindari makanan penghambat perkembangan otot perut
Tips diet mengecilkan perut lainnya adalah dengan menghindari makanan-makanan seperti fast food, nasi, eskrim, trans fat gula, roti putih serta makanan lain dengan kandungan fruktosa tinggi. Ganti dengan makanan seperti oatmeal, roti gandum, buah, kacang-kacangan, putih telur, ikan, sayur, serta teh hijau.
Latihan pembentukan otot setiap hari
Sempatkan 5 menit saja dari waktu anda untuk melakukan latihan rutin yang dapat mempercepat program diet sixpack anda. Latihan ini tidak perlu anda lakukan di gym, cukup di rumah dan luangkan waktu selama 5 menit dalam sehari. Sebaiknya gunakan matras selama latihan.
Berikut beberapa gerakan sebagai tips diet mengecilkan perut agar sixpack yang bisa anda lakukan
1. Mountain Climber
- Buat posisi gerakan seperti hendak push up
- Letakkan kedua telapak tangan pada lantai agak lebar dari bahu dan kaki kanan ditekuk ke depan, sedangkan kaki lurus ke belakang
- Tukar posisi kaki kiri dan kanan secara cepat, sehingga kaki kanan lurus ke belakang dan kaki kiri menekuk ke depan
- Lakukan latihan ini selama 30 detik
2. Plank
- Posisi tubuh sama seperti hendak puh up
- Tumpukan beban tubuh pada kedua tangan dari siku hingga telapak tangan
- Posisi kedua kaki lurus ke belakang
- Kontraksikan otot perut
- Lakukan latihan ini selama 30 detik
3. Jackknife Sit-Up
- Baringkan badan lurus pada matras atau lantai
- Lengan lurus ke atas, letakkan di belakang kepala
- Tarik napas perlahan, angkat pinggang sambil mengangkat kedua lengan beserta kedua kaki sampai tangan dan kaki bertemu di atas
- Buang napas dan kembali ke posisi awal
- Lakukan latihan ini selama 30 detik
Demikian ulasan mengenai tips diet mengecilkan perut agar sixpack yang mudah dan bisa dilakukan di rumah. Selamat mencoba.
Incoming Search Terms