Manfaat Kulit Pisang Untuk Tubuh


Manfaat Kulit Pisang – kulit buah pisang banyak mempunyai manfaat khususnya dalam hal perawatan kecantikan tubuh. Manfaat kulit pisang untuk kesehatan dan kecantikan didapatkan dari kandungan didalamnya. Seperti Protein, Karbohidrat, Lemak, dan Mineral seperti fosfor, kalsium dan zat besi.
Manfaat kulit pisang juga karena vitamin yang terkandung. Terdapat beberapa Vitamin di kulit pisang seperti Vitamin B dan C, kulit pisang juga mengandung Air. Semua kandungan ini bermanfaat sebagai antibody yang bersifat anti jamur dan sumber energi bagi tubuh manusia.
Dalam 100 g kulit pisang terdiri dari Air 68.9 g, Karbohidrat 18.5 g, Lemak 2.11 g, Protein 0.32 g, Kalsium 715 mg, Fosfor 117 mg, Zat Besi 1.6 mg, Vitamin B 0.12 mg, Vitamin C 17.5 mg, yang baik untuk kesehatan dan kecantikan tubuh anda.
Manfaat Kulit Pisang Untuk jerawat

Manfaat Kulit Pisang Untuk Kesehatan


Mengobati Luka Cedera
Kulit pisang mempunyai antibody yang dapat menyembuhkan luka akibat cedera. Khususnya lutut dapat disembuhkan dengan kulit pisang, caranya hanya dengan menggosok lutut dengan bagian dalam kulit pisang yang berwarna putih pada luka. [ Baca juga : Manfaat Bayam Merah Untuk Kesehatan
Memutihkan Gigi
Kulit pisang mengandung zat pemutih alami dan dapat memutihkan gigi anda. caranya gosok bagian dalam kulit pisang pada gigi secara teratur sesudah menggosok gigi. Efek gigi putih akan terlihat dalam waktu 2 minggu setelah rutin menggunakannya.
Mengatasi Iritasi dan gatal
Memar, iritasi kulit dan alergi dapat di obati dengan kulit pisang. Dengan menempelkannya saja pada kulit yang bermasalah, lalu diamkan semalaman. Kandungan kimia dalam kulit pisang akan menghilangkan rasa gatal.
Obat Untuk Psoriasis
Psoriasis adalah penyakit yang timbul karena gangguan pada kulit, sehingga kulit mengalami pergantian terlalu cepat dan menyebabkan sisik pada kulit. Kulit pisang dapat dimanfaatkan sebagai obat alami untuk menyingkirkan psoriasis.
Dengan menggosokan kulit pisang pada bagian yang bermasalah, awalnya akan menimbulkan kulit menjadi merah, setelah penggunaan secara rutin maka kulit akan sembuh kembali.
Kulit Pisang Obati Kutil
Kulit pisang dapat mengobati kutil karena memiliki kandungan yang bersifat anti jamur, kutil adalah parasit kulit yang di sebabkan oleh jamur. Cara mengatasi kutil dengan kulit pisang, hanya dengan menggosok kulit pisang pada bagian yang terkena kutil setiap malam. Perubahan akan terlihat pada hari ke 7 – 10. Selain itu juga bisa dengan lekatkan kulit pisang pada kulit yang terkena kutil semalaman dan gunakan secara rutin selama 15 hari. [ Baca juga : Cara Mengobati Ambeien
Selain untuk kesehatan, Kulit pisang juga bermanfaat untuk perawatan kecantikan tubuh yang ekonomis dan mudah dilakukan dimana saja.
Manfaat Kulit Pisang Untuk wajah


Manfaat Kulit Pisang Untuk Kecantikan

Masker Kulit Pisang
Dengan menggunakan masker kulit pisang. Wajah anda akan cerah dan dapat menstabilkan kelenjar minyak sehingga wajah bersih dari jerawat. Masker kulit pisang sangat mudah digunakan. Hanya dengan menggosokkan kulit pisang pada wajah hingga serat yang ada di dalam kulit pisang menempel pada wajah. Sebelum menggunakan masker pisang bersihkan dulu wajah anda dengan pembersih wajah, biarkan semalaman penuh. Bilas dengan air hangat di pagi hari. Masker wajah kulit pisang dapat mencerahkan kulit karena mengandung zat pemutih dan antioksidan pada kulit pisang membantu kulit wajah menjadi bersih dan cerah.
Jerawat Membandel
Untuk kulit berjerawat menggunakan kulit pisang dapat menjadi alternatif pengobatan alami. Dengan cara menggosokkan kulit pisang dimalam hari secara rutin, gosokan kulit pisang pada wajah yang berjerawat tunggu beberapa menit dan bilas dengan air bersih.
Kulit pisang memang sangat bermanfaat untuk tubuh dan kulit, dan beberapa salon kecantikan juga menggunakan kandungan kulit pisang untuk pilihan perawatannya. Terima kasih atas kunjungannya di perawatkulit.blogspot.com semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates: