Perawatan Wajah Berjerawat Tradisional dengan Tepung Beras


Perawatan Wajah Berjerawat Tradisional - Benjolan kecil diwajah yang biasa disebut jerawat ini memang begitu meresahkan, apalagi untuk para kaum hawa, ada satu saja jerawat yang muncul di wajah pasti mereka tidak akan percaya diri dan akan segera menghilangkannya, selain membuat kepercayaan diri hilang jerawat ini jika dibiarkan akan terasa gatal dan sakit pada bagian yang ditumbuhi jerawat. Walaupun jerawat adalah gangguan kecil dalam wajah tapi jerawat ini sangat mengganggu. Jerawat yang timbul sering disebut sebagai sebuah mitos yang sudah menyebar dilangan masyarakat yakni sebuah pertanda bahwa si empunya wajah sedang jatuh cinta,  karena terus menerus memikirkan dan rindu sang pujaan hatinya, hal ini biasanya dilontarkan para remaja-remaja yang baru beranjak dewasa.
Perawatan Wajah Berjerawat Tradisional dengan Tepung Beras
Perawatan Wajah Berjerawat Tradisional dengan Tepung Beras
Menghilangkan jerawat tidak harus menggunakan bahan-bahan kimia yang memiliki efek tidak baik dan ketergantungan untuk anda, anda bisa loh mencoba Perawatan Wajah Berjerawat Tradisional Dengan Tepung Beras dibawah ini. Penasaran? Yuuk intip tips berikut ini :

Bahan :
tepung beras ¼ liter
tepung pati bengkoang 2 ons
kayu manis ¼ ons
kencur ¼ ons dan klabet 1 sendok teh
2 biji buah pinah, adas 1 sendok teh

Cara membuat
Campur tepung bengkoang dan tepung beras
kayu manis, kencur, adas, klabet, kencur dikeringkan,s etelah kering giling sampai menjadi tepung
setelah itu campuran tepung no. 1 dan campuran tepung no. 2 letakkan pada satu wadah dan aduk hingga merata menjadi sebuah bedak.

Cara pemakaian :
Setelah tercampur, ambil 2 sendok the bedak lalu campurkan pada 3 sendok teh air lalu setelah tercampur kemudian oleskan pada wajah sebelum anda tidur. lakukan ini secara teratur untuk hasil maksimal.
bagaimana? untuk tampil cantik tanpa jerawat tak pelru mahal bukan?

Demikian tips Perawatan Wajah Berjerawat Tradisional Dengan Tepung Beras. selamaat mencoba cantik.

Subscribe to receive free email updates: