Perawatan Kulit Alami Dengan Jahe

Perawatan Kulit Alami Dengan Jahe - Jahe adalah salah satu remah-rempah yang mmeiliki khasiat cukup banyak untuk kesehatan anda. Selain digunakan untuk bahan obat-obatan jahe juga digunakan untuk pelengkap bumbu masakan. Jahe memiliki efek menghangatkan tubuh anda ketika anda mengkonsumsinya. Selain untuk bahan pengobatan dan bumbu pelengkap masakan, jahe ternyata juga dapat digunakan untuk kesehatan kulit dan menjadikannya semakin cantik. Lalu, bagaimana cara Perawatan Kulit Alami Dengan Jahe ?

Perawatan Kulit Alami Dengan Jahe
Perawatan Kulit Alami Dengan Jahe

Berikut adalah tips dan cara Perawatan Kulit Alami Dengan Jahe yang bisa anda lakukan sendiri di rumah:

1.    Pijat 'jahe' mencegah penuaan dini
Penuaan dini adalah salah satu hal yang paling ditakuti oleh wanita. Selain akan menjadikan penampilan tidka menarik, penuaan dini juga akan menjadikan kulit tampak lebih tua dengan gejala kusam, kerimput dan mengendur.

Anda bisa menggunakan jahe, kopi minyak daun kayu manis dan juga alpukat untuk emngatasi masalah ini. Caranya, campurkan satu cangkir bubuk kopi, setengah cangkir buah alpukat yang sudah dihancurkan, satu sendok teh jahe parut dan tetesi dengan beberapa tetes minyak daun kayu manis. Setelah semua bahan tercampur rata, oleskan keseluruh trubuh untuk meminjat. Setelah anda memijat keseluruh tubuh bilas dengan air hangat. Untuk hasil maksimal, lakukan pijat jahe ini dua sampai tiga kali seminggu.

2.    Menormalkan kulit berminyak
Untuk anda yang memiliki kulit berminyak dan sudah mencoba beberapa produk kecantikan namun tetap saja, anda bisa menggunakan cara yang lebih alami dengan harga yang terjangkau. Jahe juga dapat menormalkan kulit berminyak.kandungan mineral yang ada pada jahe diyakini dapat mengurangi produksi minyak berlebih pada kulit.

Campurkan jahe parut, garam laut, pala bubuk dan bubuk kayu manis dengan sedikit air hingga mirip dengan pasta. Setelah itu, oleskan pada titik-titik yang berminyak pada wajah anda. Setelah dioleskan diamkan hingga 20 menit dan bilas menggunakan air dingin. Lakukan cara ini secara teratur utnuk hasil maksimal.

3.    Menghilangkan sel kulit mati
Selain untuk mengatasi kulit berminyak dan penuaan dini, jahe ternyata juga dapat digunakan untuk mengatasi sel kulit mati. Caranya, campurkan air perasan jahe dengan garam laut dan juga irisan kulit jeruk. Aduk hingga merata dan oleskan pada tubuh, pijat secara melingkar selama beberapa menit dan bilas menggunakan air dingin.

Saat anda melakukan cara ini, butiran jahe dan tetesan air jahe yang lembut akan berperan mengangkat sel kulit mati. Dengan tambahan garam laut dan kulit eruk yang akan emmbuat manfaat jahe semakin kuat. Anda bisa melakukan perawatan ini seminggu sekali untuk hasil maksimal.

4.    Menghaluskan kulit
Delima yang dipadukan dengan jahe akan menjadikan ramuan ampuh yang sangat berkhasiat untuk menghaluskan kulit dengan cara alami dengan menggunakan bahan-bahan yang alami. Jahe yang memiliki manfaat untuk menenangkan dan membersihkan kotoran yang ada pada kulit jika ditambahkan dengan vitamin c yang ada pada delima akan sangat membantu proses penghalusan kulit anda.

Caranya cukup mudah, pertama, siapkan dua sendok makan jahe parut dan perasan dari satu buah delima. Campur kedua bahan tersebut hingga tercampur sampai rata, setelah itu oleskan pada wajah dna tubuh yang akan anda haluskan. Diamkan sampai 20 menit, setelah itu bilas menggunakan air bersih. Anda bisa melakukan perawatan dengan menggunakan bahan ini setiap dua hari sekali untuk hasil maksimal. 

Bagaimana? Mudah bukan tips dan cara Perawatan Kulit Alami Dengan Jahe ? Semoga bermanfaat untuk anda dan selamat mencoba.

Subscribe to receive free email updates: