Tips dan Cara Merawat Kuku


Cara Merawat Kuku – Merawat kuku bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan. Entah itu pergi ke salon atau dirawat sendiri di rumah, merawat kuku memerlukan disiplin untuk mencapai hasil terbaik. Kuku cantik, panjang, kuat dan rapi membawa daya tarik tersendiri pada lawan jenis. Bagi wanita, kuku bisa diwarnais esuai selera dan style terbaru. Nail art dan kutek sudah dikembangkan menjadi gaya hidup untuk wanita stylish dan pedulu pada fashion.
Anda yang tidak menyukai tampil dengan kuku warna warni dan dihiasi dengan berbagai bentuk masih bisa tampil sederhana dengan menambahkan kutek transparan untuk menambah kekuatan kuku agar tidak mudah patah. Cara merawat kuku bisa dilakukan menggunakan bahan bahan alami seperti belimbing wuluh, lidah buaya, bawang putih dan lainnya. Perawatan kuku secara alami jika dilakukan dengan rutin hasilnya tidak jauh berbeda dengan perawatan profesional.

Cara Merawat Kuku di rumah

Cara Merawat Kuku Secara Alami


Menggunakan Getah Pepaya
Getah buah pepaya bisa dimanfaatkan untuk membersihkan permukaan kuku dari kutikula sehingga bersih berkilau. Caranya cukup oleskan getah pepaya di permukaan kuku sambil digosok gosok ringan selama 10 menit. Setelahnya bersihkan menggunakan air hangat.
Menggunakan Lemon / Jeruk Nipis
Lemon atau jeruk nipis bisa membuat warna alami kuku lebih terlihat. Kuku kuning bisa di atasi menggunakan lemon atau jeruk nipis. Cara merawat kuku menggunakan lemon / jeruk nipis adalah dnegan memeras lemon/ jeruk nipis. Campur air perasan tadi dengan pasta gigi pemutih. Setelahnya aduk rata dan oleskan pada permukaan kuku. Biarkan selama 15 menit atau sampai kering. Setelahnya bersihkan dengan air hangat. Lakukan seminggu sekali sampai mendapatkan kemilau kuku sehat.
Menggunakan Campuran Madu, Telur dan Minyak Zaitun
Campuran madu, minyak zaitun dan telur bisa digunakan untuk melembutkan dan melembabkan kuku. Anda yang mempunyai kuku kurang nutrisi dan terlihat kering bisa menggunakan campuran tiga bahan ini untuk mendapatkan kuku sehat. Caranya membuat campuran ini adalah dengan mencampur 2 sendok madu dan minyak zaitun ke dalam 1 liter air lalu aduk. Kemudian kocok 1 butir telur lalu campurkan ke dalam air tadi. Gunakan saat masih hangat dengan mengoleskan campuran madu, minyak zaitun dan telur di atas kuku. Tunggu sampai 10 – 15 menit baru bersihkan menggunakan air hangat.
Menggunakan Belimbing Wuluh

Baca Juga  Manfaat lain dari Belimbing Wuluh
Belimbing wulh bisa digunakan untuk anda yang memiliki masalah kuku rapuh dan kotor. Belimbing wuluh dapat memebrsihkan sela sela kuku dan membuat kuku kuat tidak mudah patah. Cara menggunakan belimbing wuluh untuk merawat kuku adalah dengan menggosokkan belimbing wuluh pada kuku. Kemudian biarkan kuku sampai 10 menit baru dibersihkan dengan air sampai bersih.

Cara Merawat Kuku dengan baik

Menggunakan Bawang Putih
Merawat kuku menggunakan bawang putih dapat mengatasi kuku yang mudah patah. Cara merawat kuku menggunakan bawang putih adalah dengan menggosokkan bawang putih pada kuku dan biarkan getahnya meresap selama 10 sampai 15 menit. Lalu bersihkan menggunakan air hangat.
Cara merawat kuku di atas bisa dijadikan refernsi untuk mengatasi masalah kuku kering, mudah patah dan kusam. Merawat kuku juga bisa dilakukan dengan melakukan beberapa langkah berikut ini. yaitu:
  1. Gunakan pelembab kuku untuk menjaga kuku agar tidak terlalu kering. Anda yang sering berada dalam ruang AC bisa memepengaruhi kesehatan kuku, yaitu membuatnya jadi kering dan kusam. untuk mencegahnya gunakan pelembab kuku setiap hari.
  2. Bersihkan kuku secara rutin paling tidak seminggu dua kali. Caranya cukup merendam kuku di dalam air hangat yang diberi campuran air perasan jeruk nipis. Rendam kuku selama 10 atau 15 menit sampai kulit dis ekitar kuku menjadi lunak baru bersihkan kuku. Cara ini juga membuat tangan dan kaki rileks.
  3. Potong kuku tangan dan kaki secara berkala. Jangan pernah biarkan kuku kaki dan tangan terlalu panjang karena kotoran mudah bersarang di sela sela kuku. Potonglah menggunakan pemotong yang tajam sehingga tidak merusak kuku.
  4. Perbanyak makan makanan yang mengandung susu dan kalsium untuk merawat kekuatan kuku dari dalam.
Tips merawat kuku tangan dan kaki juga cara merawat kuku di atas semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan anda. dan terima kasih atas kunjungannya di blog kami perawatkulit.blogspot.com semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates: