Cara Perawatan Kulit Alami yang Mudah di Rumah

Sekarang ini banyak wanita yang lebih memilih perawatan kulit alami daripada obat-obatan. Ini bisa menjadi alternatif bagi anda yang ingin memanjakan kulit tanpa harus mengeluarkan banyak biaya. Lebih baik memanjakan kulit di rumah daripada harus keluar dan menghabiskan banyak biaya, bukan? Berikut ini tips yang bisa anda coba sebagai perawatan kulit alami di rumah. Baca  : Tips Tepat Untuk Mencegah Penuaan Dini

Perawatan Kulit Alami


1.  Vitamin C
Vitamin C bisa anda dapatkan sebagai bahan perawatan kulit alami dan murah pada buah-buahan dan sayur yang mudah didapat. Vitamin C banyak terdapat pada jagung, tomat, dan mangga yang akan dibahas lebih lanjut. Selain itu masih banyak lagi kandungan vitamin C dalam buah-buahan seperti jeruk, dll. Vitamin C merupakan salah satu perawatan kulit alami ala Jepang yang baik untuk kulit dan berkhasiat memutihkan, oleh karenanya banyak perempuan Jepang yang rajin mengkonsumsi buah-buahan yang mengandung vitamin C.

2.  Jagung
Jagung mampu merawat kulit dari dalam maupun luar. Selain dikonsumsi, jagung juga bisa dijadikan sebagai masker wajah. Caranya, parut atau blender jagung muda yang sudah dikupas kulitnya. Tambahkan madu dan susu lalu oleskan pada wajah. Tunggu 5-10 menit hingga kering dan bilas dengan air hangat.

3.  Tomat
Tomat membantu melindungi kulit dari sinar UV, mencegah kanker kulit, mencerahkan dan meremajakan kulit, serta bermanfaat bagi anda yang menginginkan perawatan alami kulit berminyak. Caranya, blender  ½ tomat dengan ¼ mentimun. Oleskan pada wajah dengan gerakan memutar dan biarkan selama 15 menit. Kemudian dengan air dingin. Baca  : Tips Putih Alami dengan Tomat

4.  Mangga
Perawatan kulit alami agar putih? Gunakan buah mangga pada kulit yang gelap akibat sering terkena sinar matahari. Caranya, gunakan kulit buah mangga bagian dalam lalu oleskan pada kulit. Diamkan selama sekitar 15 menit, lalu bilas dengan air dingin. Selain perawatan dari luar, konsumsi juga mangga sebagai perawatan kulit alami dari dalam secara teratur.

5.  Cokelat
Selain rasanya yang manis dan disukai banyak orang, coklat punya manfaat lebih untuk kecantikan. Cokelat yang digunakan adalah cokelat hitam sebagai masker. Caranya, lelehkan cokelat hitam dan tambahkan garam. Diamkan hingga dingin dan jangan sampai mengeras, lalu oleskan merata pada wajah kecuali bagian mata dan mulut. Tunggu sekitar 20 menit dan bilas dengan air hangat. Wajah akan terasa lebih segar, cerah dan bebas jerawat. Tidak hanya pada wajah, cokelat juga dapat digunakan sebagai lulur tubuh agar kulit lebih halus dan berkilau. Baca  : Manfaat Coklat Untuk Ibu Hamil

6.  Minum air yang cukup
Minum air putih yang cukup secara teratur untuk membantu menjaga kelembaban kulit. Minum air yang cukup juga sebagai perawatan alami kulit untuk remaja yang masih rentan dengan kosmetik. Kekurangan cairan akan membuat kulit kering dan menjadikannya kusam. Minum air putih minimal 8 gelas perhari agar kulit tetap segar.

Bagaimana? Ingin mencoba perawatan kulit alami seperti tips di atas? Terima kasih atas kujungannya di perawatkulit.blogspot.com Semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates: